Kesehatan - Saat cuaca mulai tidak menentu antara panas dan juga dingin, maka tidak dipungkiri beragam penyakit akan muncul menyerang anda. Yang paling sering adalah penyakit flu dan batuk yang biasanya diderita hingga berhari-hari. Namun biasanya anda juga tidak menyadari bahwa penyakit yang anda derita itu bukanlah batuk biasa yang biasanya menyerang pada musim tertentu.
Seringkali batuk terus menyerang tanpa henti, meski anda telah mencoba untuk minum obat dan juga istirahat dengan cukup. Namun jangan remehkan jika batuk yang anda derita berkepanjangan, sebab bisa saja batuk tersebut merupakan gejala dari penyakit lain yang malah lebih parah.
Biasanya batuk terus-menerus terjadi paling lama 8 minggu, nah mari kita ketahui apa penyebab dari batuk yang tak kunjung sembuh.
4 Penyakit yang Mungkin di Derita Saat Mengalami Batuk yang Lama
1. Adanya penyakit postnasal drip syndrome
Saat anda batuk terkadang gejala yang sering timbul akibat penyakit ini adalah adanya sensasi tetesan sekret rongga hidung di belakang tenggorokan (seperti ada yang mengganjal di tenggorokan). Segera periksakan ke dokter lebih lanjut jika batuk anda sudah sangat lama tidak sembuh.
2. Penyakit asma
Batuk bukan hanya menyerang jika anda terkena flu. Batuk juga merupakan salah satu gejala asma yang biasanya disertai dengan sesak dan mengi. Penyakit ini disebabkan akibat terpapar sumber alergen - seperti udara, infeksi, makanan, polutan dan lainnya. Penderita dengan asma harus segera ditangani. Jika tidak, penderita akan mengalami gagal napas akibat sumbatan yang disebabkan oleh proses peradangan yang berlangsung lama.
3. GERD (Gastro-esophageal Reflux Disease)
Jenis penyakit ini tidak hanya menyerang tenggorokan saja. Ciri khas dari GERD adalah batuk yang disertai dengan gejala pencernaan –seperti rasa panas di dada dan suka mendeham atau bersendawa.
4. Bronkitis Kronik dan Bronkiektasis
Jangan remehkan penyakit ini. Jika anda batuk berlebihan dalam jangka lama, maka bisa saja anda menderita bronchitis yaitu gangguan pada paru-paru. Beberapa gangguang paru-paru lainnya adalah PPOK (Penyakit Paru Obstruktif Kronik), TBC Paru, dan Kanker Paru.
Lainnya:
Jangan remehkan batuk yang tak kunjung sembuh. Biasakan untuk segera memeriksakannya ke dokter agar anda bisa mengetahui penyakit sebenarnya.