Tips Merawat Kulit Sesuai Jenisnya untuk Hasil Maksimal

Kesehatan Kulit - Tampilan kulit yang indah akan sangat mempengaruhi penampilan seseorang. Banyak orang mengira bahwa memiliki kulit kering memberikan keuntungan sebagai jenis kulit ini lebih mudah dirawat dan terlihat lebih menarik dibandingkan dengan kulit berminyak. Namun tahukah anda bahwa setiap jenis kulit memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing? Dengan perawatan yang tepat, kulit berminyak yang terlihat mengkilat pun tetap bisa tampak menarik.  Berikut ini adalah tips merawat kulit sesuai jenisnya:

Tips Merawat Kulit Sesuai Jenisnya

Pamduan Cara Merawat Kulit Sesuai dengan Jenis Kulitnya


Kulit berminyak

Salah satu tanda dari kulit berminyak adalah mudah mengeluarkan minyak, disebabkan oleh produksi sebum yang tinggi. Jika tidak dibersihkan secara rutin, wajah berminyak bisa menjadi sarang bakteri. Oleh sebab itu, anda disarankan untuk selalu mencuci wajah secara rutin terutama jika memang wajah sudah terlihat mengkilap. Kemudian anda juga bisa mencoba produk kecantikan yang bisa mengecilkan pori-pori kulit serta mencoba cara tradisional seperti memakai es batu. Suhu yang dingin bisa membantu mengecilkan pori-pori kulit.

Metode alami lain yang bisa dipergunakan untuk merawat kulit tipe ini adalah jeruk nipis. Sementara itu, sebaiknya anda menghindari makanan berminyak. Korelasinya jelas, mengkonsumsi makanan berminyak akan merangsang produksi minyak. Kulit anda justru akan terlihat semakin mengkilap.

Baca juga : Cara Mengatasi Wajah Berminyak

Kulit kering

Untuk merawat kulit kering, pemilihan produk kosmetik perlu sangat diperhatikan. Hindari memakai air hangat untuk mencuci wajah dan kulit sebab ini bisa menghilangkan kelembaban alami kulit. Jika anda memiliki tipe kulit kering, maka sudah seharusnya anda mengaplikasikan moisturiser atau pelembab ke kulit secara merata. Ini akan sangat membantu mempertahankan elastisitas kulit. Salah satu tanda kulit kering adalah mudah berkerak dan pecah-pecah. Jika anda memiliki tipe kulit ini, maka lakukan aplikasikan pelembab secara rutin. Anda juga bisa mencoba bahan-bahan alami seperti misalnya apel, mentimun, dan buah-buahan lainnya yang memiliki kandungan air tinggi.

Lihat juga : Cara Merawat Kulit Kering Pada Wajah

Kulit normal

Tipe kulit normal lebih mudah dirawat dibandingkan dengan tipe kulit yang lainnya. Jika punya tipe kulit normal, anda tidak perlu meluangkan banyak waktu untuk merawatnya. Namun itu bukan berarti anda bisa lepas tangan begitu saja. Anda harus waspada terutama dalam memilih produk kecantikan agar jangan sampai kulit yang sudah normal berubah menjadi kering karena tidak mendapatkan perawatan yang semestinya. Jika ingin memakai sabun atau produk lainnya, sebaiknya disesuaikan dengan kondisi kulit dan PH.

Itu tadi tips merawat kulit sesuai jenisnya. Semoga dengan mengetahui tipe kulit anda dapat melakukan perawatan yang benar untuk kesehatan dan kecantikan kulit anda.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »